Kekuatan Rahasia

6/14/2017 02:32:00 AM

Kekuatan Rahasia
Ada kekuatan rahasia yang terpendam dalam tubuh manusia. Kekuatan yang membuat orang lain geleng-geleng kepala. Kekuatan yang tak pernah habis dipikir dengan logika.
Hanya manusia di atas rata-rata, yang mampu mengeluarkan kekuatan rahasianya.
Kekuatan macam apa yang membuat Bilal sanggup menahan tindihan batu panas di tengah padang pasir. Hingga melepuh seleruh kulitnya, ia masih mantap berkata, "ahad..ahad.."
Kekuatan macam apa yang membuat Sumayyah mampu menahan siksaan demi siksaan. Budak wanita hitam ini mampu mempertahankan agamanya hingga selongsong besi panas tembus dari bawah tubuhnya hingga ke ubun-ubun. Tak pernah takut, tak pernah goyah sedikit pun.
Kekuatan macam apa yang membuat Ummu Imarah mampu menahan 13 luka sabetan pedang dalam perang Uhud. Keberanian seperti apa yang membuat ia mampu maju bersama 10 orang lainnya di saat ratusan pasukan lainnya lari kocar kacir. Menjadi tameng Rasulullah di depan, samping, belakang.
Kekuatan macam apa yang membuat Ummu Imarah mampu turut berperang dalam perang Yamamah, di saat umurnya sudah lebih dari 60 tahun. Memenangkan pertarungan, walau anaknya baru dibunuh dengan cara dipotong-potong menjadi bagian kecil.
Kekuatan seperti apa yang membuat Ummu Sulaim mampu memberikan satu satunya makanan yang ia miliki untuk salah seorang Muhajirin di saat paceklik. Semangkuk bubur bayi, yang membuat Ummu Sulaim harus menidurkan bayinya agar tak menangis kelaparan. Semangkuk bubur bayi, yang membuat Ummu Sulaim dan suaminya menahan lapar hari itu. Ia mampu berbagi di saat sempit.
Kekuatan macam apa yang membuat Abu Bakar berani menyerahkan seluruh hartanya untuk menegakkan Islam. "Aku sisakan Allah dan Rasulullah untuk kelurgaku." ucapnya dengan mantap.
Kekuatan macam apa yang membuat Rasulullah mampu bangun malam. Salat berjam-jam hingga bengkak kedua kakinya. "Tak bolehkan aku menjadi hamba Allah yang bersyukur." Alasannya ternyata amat sederhana.
Kekuatan macam apa yang membuat Saad bin Muadz lantang berbicara, "Aku akan selalu berjuang bersamamu. Bahkan jika kau perintahkan untuk sebrangi lautan, maka aku akan sebrangi!!" Tak gentar sedikit pun, walau yang akan dihadapinya ialah 300 lawan 1000.
Kekuatan macam apa yang membuat Khalid bin Walid selalu mampu memenangkan pertempuran. Tetap mampu menyalakan semangat walau berguncang hatinya. Menggelorakan pasukan saat sebuah surat mengatakan Abu Bakar telah meninggal, saat ia tahu dirinya diturunkan. Ia simpan berita dukanya sendiri, lalu membuat puluhan ribu pasukan memenangkan pertempuran. Mentalnya sekuat baja.
Kekuatan macam apa?
Ternyata kekuatan rahasia itu bersumber dari iman yang menyala.
Jika iman mampu membuat mereka melakukan hal luar biasa di luar nalar. Jika iman mampu membuat mereka punya kekuatan tak terkalahkan.
Coba tengok bagaimana kondisi iman kita saat ini..
Kita dan mereka sama sama meminta Surga. Hanya saja berbeda usahanya..
Sudah pantaskah?
#KekuatanRahasia
#Pikirantumpah
Senin, 17 April 2017
FQ

You Might Also Like

0 komentar

Instagram